You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Minta Inspektorat Audit PHL Kebersihan
.
photo doc - Beritajakarta.id

PHL Dinas Kebersihan akan Diaudit

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta inspektorat untuk melakukan audit terhadap Dinas Kebersihan. Pasca dilakukan pengalihan pekerja harian lepas (PHL) kebersihan di bawah kelurahan, jumlahnya terindikasi tidak signifikan sesuai penganggaran.

Orang kebersihan di bawah kelurahan, satu kelurahan cuma dapet dua sampai empat petugas. Artinya PHL yang belasan ribu nggak ada orangnya

Dalam APBD tahun 2016, Pemprov DKI Jakarta menganggarkan belasan ribu PHL kebersihan di Jakarta. Namun, saat dilimpahkan, hanya satu kelurahan yang mendapat limpahan 15 orang PHL. Sedangkan rata-rata setiap kelurahan hanya menerima antara 2-4 orang tenaga PHL saja.

"Orang kebersihan di bawah kelurahan, satu kelurahan cuma dapet dua sampai empat petugas. Artinya PHL yang belasan ribu nggak ada orangnya," ujar Basuki dalam Rapat Pimpinan, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (11/1).

430 PHL Kebersihan Dimutasi ke Kelurahan

Untuk itu, Basuki meminta Inspektorat DKI Jakarta, Mery Erna Hani untuk menindaklanjuti hal tersebut dengan melakukan audit.

"Kalau itu betul diaudit saja, di cek. Taman juga kita akan paksa di bawah lurah, ketahuan fiktif lagsung kita periksa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1485 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1057 personFakhrizal Fakhri
  3. Suku Baduy Temui Pramono-Rano, Titip Pesan Jaga Alam

    access_time09-05-2025 remove_red_eye886 personDessy Suciati
  4. MRT Jakarta Berkolaborasi dengan Tahilalats Hadirkan ‘MRT Merch Market’

    access_time08-05-2025 remove_red_eye868 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Munjirin Optimalkan Pembangunan Fisik dan Nonfisik di Jakarta Timur

    access_time08-05-2025 remove_red_eye812 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik